Monday, December 3, 2018

Makanan Angkrang Untuk Menghasilkan Kroto yang Berkualitas Menghasilkan Ratusan Juta

Pasti kalian tau semut krangkang adalah salah satu pakan burung berkicau, untuk menjadi pakan ikan dan masih banyak lagi kegunaannya.

Agar kroto yang dihasilkan semut angkrang berkualitas baik, atau kita biasa menyebutnya dengan kroto super, salah satu faktor yang harus diperhatikan adalah pemberian pakan semut angkrang. 

Makanan semut angkrang yang diberikan haruslah juga memiliki kualitas yang baik juga, sebab pakan yang berkualitas menjadi sangat vital kalau kita ingin menghasilkan kroto super.

Hal yang harus kita hindari adalah kurangnya makanan semut angkrang, wadah semut angkrang kosong atau sejenisnya. Itu harus dihindari oleh Anda sebagai peternak kroto.

Kenapa?

Karena apabila hal itu terjadi, kemungkinan besar semut angkrang akan memakan telurnya sendiri, Jelas hal seperti ini akan mengurangi kuantitas kroto yang nantinya akan Anda panen.


Sebenarnya banyak serangga yang bisa digunakan sebagai pakan semut angkrang ini, tetapi makanan juga akan berpengaruh untuk menghasilkan kroto yang baik atau super. Makanan semut angkrang yang bisa membuat kroto maksimal adalah sebagai berikut :

Ulat Daun Pisang

Sepertinya pakan biasanya ulat daun pisang ini juga bisa langsung diberikan sebagai pakan burung, atau untuk memancing.

Tapi, bila dipakai untuk makanan semut angkrang, tentu kroto yang dihasilkan akan berkualitas baik atau super daripada kroto hasil semut angkrang yang tidak diberikan makanan ulat daun pisang ini. Karena didalam ulat daun pisang ini kandungan akan proteinnya yang tinggi.

Banyak yang menyakini bahwa ulat daun pisang adalah salah satu makanan alami untuk semut angkrang ini. Karena tidak jarang sekali semut angkrang ini memakan ulat daun pisang ini jika sarangnya berdekatan dengan pohon pisang.

Kesempatan Anda adalah, dengan mudah Anda menemukan pohon pisang disekitaran rumah makan Anda tidak perlu susah untuk mencarinya, karena mungkin dipohon pisang Anda juga ada ulat daun pisang ini.

Belalang


Belalang sangat bagus dijadikan sebagai makanan semut angkrang ini, di alam semut angkrang juga sering sekali memakan belalang, oleh karena itu belalang sangat bisa dijadikan sebagai salah satu pakan semut angkrang untuk menghasilkan kroto super.

Jika Anda ingin memberikan pakan dengan belalang ini, terlebih dahulu Anda harus melumpuhkan terlebih dahulu belalangnya, karena jika tidak dilumpuhkan terlebih dahulu belalang akan lompat-lompat.


Jangkrik

 
Jangkrik merupakan makanan favorite semut angkrang ini, namun karena sifat alami jangkrik yang sering melompat-lompat, maka disaat Anda akan memberi makan seperti halnya belalang Anda harus melumpuhkan terlebih dahulu.

Jangkrik masih satu keluarga dengan belalang, sampai hari ini jangkrik masih sangat mudah ditemukan di alam, ditambah lagi peternak jangkrik sekarang sudah sangat ditemui.

Kandungan protein dalam jangkrik ternyata lebih banyak daripada yang terdapat pada udang, ayam, bahkan sapi. Maka ini jelas sekali dapat meningkatkan kualitas kroto yang dihasilkan semut angkrang.


Ulat Hongkong

 
Ulat hongkon sebenarnya juga adalah makanan burung kicau, tetapi banyak juga yang menjadikan sebagai pakan untuk semut angkrang, agar semut angkrang menghasilkan kroto berkualitas super.

Ulat hongkong ini diyakini mempunyai protein yang tinggi dan cukup baik bagi kualitas kroto yang dihasilkan semut angkrang. Jelas akan menghasilkan kroto dengan kualitas baik yang tidak diragukan lagi.


Tulang Ayam


Tenyata tulang ayam bisa membuat semut angkrang menghasilkan kroto yang berkualitas super. Caranya adalah dengan dipecahkan terlebih dahulu agar sumsum tulang ayamnya keluar, sumsum tulang ayam inilah yang menjadi makanan kesukaan semut angkrang.

Sumsum tulang ayam dapat meningkatkan produksi kroto, dalam artian lain semut angkrang akan cepat bertelur dengan rutin jika diberikan sumsum tulang ayam, atau bisa juga dengan sumsum tulang sapi, kambing, dan lain sebagainya.

Cacing Tanah


Siapa disini yang tidak mengetahui cacing tanah? Oiya cacing tanah adalah makanan alami dari semut angkrang ini, seperti hal nya belalang, ulat daun pisang, dll.

Cacing tanah juga sering menjadi makanan alami dari semut angkrang ini, cacing tanah bisa digunakan sebagai makanan tambahan bagi semut angkrang untuk menghasilkan kroto yang berkualitas super.

Cacing tanah mengandung protein yang sangat tinggi, selain itu cacing memang masih cukup mudah didapatkannya.


****
Nah itulah makanan kesukaan dari semut angkrang agar cepat menghasilkan kroto yang berkualitas super, bagi kalian yang sedang membudidayakan semut angkrang semoga artikel ini bisa membantu sebagai rekomendasi pakan semut angkrang Anda.

No comments:

Post a Comment

Daftar halaman