Saturday, October 6, 2018

Apa Saja Sih yang Dibutuhkan Petani Milenial

Jika kita mendengar kata petani mungkin dibenak kita adalah orang desa, orang tua, bahkan orang kucel. Mereka yang bilang seperti itu mungkin tidak sadar, apa yang selama ini dia makan adalah hasil keringat para petani. Padi yang ditanam berbulan-bulan sampai menjadi beras adalah hasil dari para petani, sayuran yang mereka makan dari petani, susu yang setiap pagi diminum adalah hasil olahan para petani dan masih banyak lagi.


Mungkin pikiran seperti ini harus diubah oleh kita para generasi milenial sekarang ini, jangan malu menjadi seorang petani, toh itu lebih baik daripada orang yang duduk dikursi DPR dan mereka mencuri uang rakyat dan menjadi karoptur. Intinya profesi petani adalah pekerjaan yang mulia dan halal.

Memang petani sangat mengharapkan bantuan dari Pemerintah, seperti subsidi pupuk, subsidi bibit-bibit unggul dan masih banyak lagi. Toh hasil panennya juga dinikmati orang yang ada di Negara Indonesia ini.

Lalu apa saja yang dibutuhkan oleh para petani saat ini, nah itu akan kita bahas pada postingan kali ini. Simak sebagai berikut ya gaess?

Dukungan Teknologi
Peranan teknologi dibidang pertanian sangat  penting dan vital bagi para pelaku bidang pertanian. Teknologi membantu mempercepat proses tanam menanam dan pemanenan tanaman pertanian. Teknologi juga membantu mempercepat pertukaran informasi antarao pelaku bidang pertanian sehingga info yang menyangkut hal vital dapat tersebar merata di kalangan pelaku pertanian. Contoh teknologi dibidang pertanian berupa alat yaitu ; spayer tipe gendong dan alat penanam benih padi (transplanter). Sedangkan teknologi pertanian berupa mesin yaitu ; traktor roda dua, mesin penggiling, dan mesin pemanen padi.

Pelatihan Pertanian
Pelatihan merupakan bagian dari investasi SDM (human investment) untuk meningkatkan kemampuan dan keterampilan kerja, dan dengan demikian meningkatkan kinerja pegawai/petani.

Pelatihan untuk petani sangat penting, karena petani sekarang hanya bisa menanam tanpa memperhatikan komponen-komponen lainnya, sering salah dalam menangani hama. Dan sering juga tidak mendapatkan harga jual yang tidak memuaskan, karena sering dimainkan oleh para tengkulak.

Bibit Unggul
Bibit unggul sangat di butuhkan oleh para petani, bibit adalah calon tanaman yang akan dipanen beberapa bulan setelah tanam, jika bibit bagus maka panen pun akan bagus, sementara bibit yang didaptakan para petani sedikit kurang bagus. Jika ingin mendapatkan bibit yang bagus itu artianya petani harus merogoh kantong yang mahal untuk membeli bibit yang unggul.

Sistem Perairan yang Baik
Irigasi sangat dibutuhkan oleh kebanyakan petani. Karena Indonesia hanya memiliki 2 musim yaitu, musim penghujan dan musim kemarau. Itu artinya petani yang susah mendapatkan air, hanya akan menanam padi dalam setahun sekali, yaitu pada musim penghujan yang bertepatan dengan angin musim barat yaitu musim penghujan di Indonesia pada antara bulan Oktober sampai Februari.

Sementara pada musim kemarau kebanyakan petani tidak bisa menanam padi karena sangat susah perairan dan sebagain besar sungai-sungai kering.

Jaringan Komunikasi Pemasaran
Setelah menanam dan membuahkan hasil tani nya, banyak petani yang rugi karena harga tidak sesuai dengan apa yang diharapkan, karena saat panen raya seringkali harga hasil panen nya dihargai murah sekali oleh para tengkulak. Dikarenakan banyak sekali stok yang ada dan mungkin ada juga permainan harga yang dilakukan oleh tengkulak-tengkulak nakal. Jaringan komunikasi pemasaran sangat dibutuhkan oleh petani, karena petani ingin jerih payah mereka dihargai, paling tidak ya jangan dibeli murah-murah banget.


Nah itulah beberapa yang dibutuhkan oleh petani versi Petani Milenial

1 comment:

  1. $ 2 Miliar Sudah Didanai. Dapatkan antara $ 5K hingga $ 5M untuk Bisnis Anda. Ajukan Sekarang! Membantu +225.000 Bisnis Kecil Mendanai Mimpi Mereka. Pendanaan 24 Jam. Tanpa Biaya Tersembunyi. Pinjaman Usaha Kecil. Aplikasi Bebas Kerumitan.Hubungi kami [Atlasloan@protonmail.ch, +1 (443) 345-9339]

    ReplyDelete

Daftar halaman