Sunday, October 7, 2018

Palawija

Dikutip dari Wikipedia. Palawija secara harfiah berarti tanaman kedua, berdasarkan makna dari bahasa Sanskerta, palawija bermakna hasil kedua dan merupakan tanaman hasil panen kedua disamping padi. Istilah palawija berkembang di antara para petanu di Pulau Jawa untuk menyebut jenis tanaman pertanian selain padi.

Tanaman palawija di Indonesia sangat beraneka ragam. Bahkan jumlahnya sangat banyak, sebagai negara tropis, Indonesia merupakan tempat yang sempurna untuk tumbuh berbagai jenis tanaman. Palawija sendiri menjadi pilihan bagi banyak petani untuk ditanam pada lahan persawahan atau di ladang. Dengan menanam palawija, maka petani dapat memenuhi kebutuhan hidupnya dengan baik.
Jenis Tanaman Palawija

Ada banyak tanaman palawija seperti dibawah ini.

1. Ubi



Ubi menjadi tanaman palawija di Indonesia, tanaman ini masuk dalam keluarga umbi-umbian dengan rasa manis yang nikmat. Ubi setelah dikukus biasanya tekstur yang dihasilkan mirip dengan kentang. Selain rasa manis dan nikmat ubi sangat baik untuk kesehatan, terutama ubi ungu yang sangat baik untuk menjaga kencantikan kulit karena tanaman ini mengandung likopen yang tinggi dan betakaroten yang baik untuk kesehatan mata serta kulit. Ubi menjadi tanaman palawija yang cocok di musim hujan.

2. Kentang



Kentang bisa tumbuh dengan baik pada suhu yang relatif dingin,tanaman ini hanya bisa tumbuh pada wilayah dataran tinggi. Kentang sangat kaya akan manfaat dan memiliki banyak kandungan untuk kesehatan, biasanya digunakan untuk berbagai olahan makanan. Bagi penderita penyakit gula atau diabetes melitus. Kentang adalah sumber karbohidrat utama yang sangat baik agar tingat gula dalam darah dapat terkontrol dengan baik.

3. Kacang Panjang



Kacang panjang adalah jenis tanaman palawija di Indonesia yang lebih dikenal sebagai sayur. Sayur kacang panjang menjadi olahan makanan yang sering disajikan dalam keseharian masyarakat Indonesia, harga yang murah, mudah didapat dan rasanya yang enak membuatnya sangat digemari.

Sebagai tumbuhan hijau, kacang panjang memiliki kandungan yang baik untuk kesehatan dan bisa dijadikan sebagai pencegah penyakit berbahaya seperti kanker.

4. Kedelai



Kedelai adalah tanaman palawija yang masuk dalam keluarga polong-polong. Tanaman yang satu ini dimanfaatkan untuk bahan baku berbagai jenis makanan dan industri, terutama di kawasan Asia.

Kedelai juga bahan untuk membuat kecap, tahu, susu, dan tentu saja sebagai bahan dasar makanan paling terkenal di Indonesia yaitu tempe.

Manfaat kedelai adalah sangat baik untuk tubuh, tanaman ini baik untuk mencegah radikal bebas dan baik untuk kesehatan jantung karena rendah kolesterol. Untuk Anda penderita jantung juga disarankan banyak mengkonsumsi tahu dan tempe yang direbus.

5. Wortel



Ini adalah tanaman yang sangat baik untuk kesehatan dan banyak ditemukan yaitu wortel. Sayuran yang berbentuk panjang dan berwarna oranye cerah ini mengandung vitamin A yang tinggi yang sangat baik untuk kesehatan mata. Tanaman wortel biasanya tumbuh di dataran tinggi dengan suhu yang dingin dan merupakan tanaman palawija ditanam pada musim penghujan.

6. Jagung



Jagung merupakan salah satu tanaman penghasil karbohidrat selain gandum dan padi. Jagung banyak menjadi pilihan petani untuk palawija karena mudah untuk ditanam. Untuk dapat tumbuh, jagung memerlukan sinar matahari langsung serta tingkat kadar air yang tidak terlalu banyak. Selain itu jagung juga termasuk tanaman yang dapat tumbuh diberbagai jenis tanah.

Perawatan yang cukup mudah serta permintaan cukup tinggi dipasaran, membuat jagung menjadi pilihan para petani untuk palawija. Penanaman jagung biasanya dengan cara membuat bedengan dengan parit-parit disampingnya. Hal ini dimaksudkan karena jagung termasuk tanaman yang tidak bisa bertahan terhadap genangan air, oleh karena itu bedengan dan parit akan membuat air mengalir dan tidak menggenangi batang jagung.

7. Kacang Hijau



Kacang hijau merupakan jenis palawija favorit karena kaya akan manfaat serta nikmat saat diolah. Selain untuk diambil bijinya untuk diolah menjadi beragam makanan, kacang hijau juga sering dibudidayakan untuk menjadi sayuran touge. Kacang hijau juga memiliki kandungan protein yang cukup tinggi dan merupakan sumber mineral penting, antara lain kalsium dan fosfor. Sedangkan kandungan lemaknya merupakan asam lemak tak jenuh.

Di indonesia sendiri kacang hijau sering diolah menjadi bubur kacang hijau yang merupakan makanan yang sangat sering kita jumpai.

8. Singkong




Singkong merupakan sumber makanan yang dijadikan bahan pokok bagi beberapa daerah di Indonesia karena kandungan karbohidratnya yang tinggi. Selain umbinya, tumbuhan singkong juga sering diambil daun mudanya untuk dijadikan sayuran. Tumbuhan yang mampu mencapai tinggi 7 meter memiliki umbi yang sangat kaya akan karbohidrat tapi sangat miskin protein. Protein yang tinggi justru bisa didapat melalui pucuk daunnya.

9. Mentimun




Mentimun atau timun juga merupakan salah satu jenis tanaman palawija yang diambil buahnya. Tumbuhan merambat ini biasanya dipanen saat buahnya masih muda. Buah timun muda inilah yang biasanya dijadikan sayuran atau minuman dan lalapan. Mentimun sangat mudah dijumpai diberbagai jenis hidangan-hidangan di Indonesia.

Selain itu mentimun juga banyak dimanfaatkan industri kecantikan sebagai bahan baku kosmetik. Mentimun bersifat mendinginkan dan juga membersihkan, yang bermanfaat untuk kulit. Kandungan air yang tinggi ; vitamin A, B, dan C serta mineral, seperti magnesium, kalium, mangan, dan silika. Membuat mentimun menjadi bagian dalam perawatan kulit.



Sebenarnya masih banyak jenis tanaman yang dapat dikategorikan sebagai jenis tanaman palawija. Namun kebanyakan jenis jenis yang diatas sering ditanam oleh petani, beberapa jenis tumbuhan palawija pun tidak melulu ditanam saat setelah panen, terkadang banyak juga para petani yang menanam palawija diantara tumbuhan padi

No comments:

Post a Comment

Daftar halaman